Kereta api Gajahwong adalah salah satu layanan kereta api yang menghubungkan antara Stasiun Lempuyangan di Yogyakarta dengan Pasar Senen di Jakarta, dan sebaliknya. Layanan ini dioperasikan oleh PT Kereta Api Indonesia (Persero), melayani penumpang kelas eksekutif dan ekonomi. Perjalanan ke Jakarta dilakukan pada malam hari, sementara perjalanan ke Yogyakarta dilakukan pada pagi hari, berlawanan dengan kereta api Bogowonto.
Diresmikan pertama kali oleh Menteri Perhubungan RI saat itu, Freddy Numberi, di Stasiun Jakarta Kota pada 24 Agustus 2011, Kereta api Gajahwong menjadi yang kedua setelah kereta api Bogowonto yang dilengkapi dengan pendingin udara. Nama "Gajahwong" sendiri diambil dari Sungai Gajahwong yang mengalir di sebagian besar Daerah Istimewa Yogyakarta, tepatnya di Kabupaten Sleman, Kabupaten Bantul, dan Kota Yogyakarta bagian timur.
Setelah mengalami masa non-operasional pada era Covid-19, kereta api Gajahwong kembali beroperasi pada 1 Juni 2023 bersamaan dengan pemberlakuan grafik perjalanan kereta api 2023. Rangkaian kereta Gajahwong menggunakan kelas eksekutif dan ekonomi yang dimodifikasi dari rangkaian Kereta api Bangunkarta.
Pada awal pengoperasian kereta Gajahwong, dulu bersamaan dengan KRL KFW i9000 untuk Jabodetabek yang diresmikan oleh Menteri Perhubungan Freddy Numberi di Stasiun Kota Jakarta belasan tahun yang lalu. Kereta ekonomi berpendingin udara ini memiliki 10 unit kereta dan 1 unit kereta makan dilengkapi dengan peralatan pembangkit listrik.
KA Gajah Wong ini merupakan hasil desain dan pembangunan dalam negeri oleh PT. INKA. Direktur Jenderal Perkeretaapian, Tundjung Inderawan, menjelaskan bahwa kapasitas penumpang duduk adalah 80 orang. Pembiayaan untuk pengadaan kereta ekonomi AC ini berasal dari dana APBN tahun 2010/2011 Kementerian Perhubungan melalui Satuan Kerja Pengembangan Sarana Perkeretaapian.
KA Gajah Wong adalah KA ekonomi AC kedua yang dioperasikan dan diserahkan kepada PT. KAI setelah KA ekonomi AC Bogowonto yang melayani lintas Stasiun Pasar Senen-Kutoarjo. Diharapkan kereta ini dapat memberikan dukungan bagi para pemudik pada masa angkutan lebaran 2011.
Plat Nomor salah satu sarana KA Gajahwong |
Bogie K5 Kemenhub |
Restorasi Pembangkit KA Gajahwong |
Pintu jenis Kupu-kupu Khas K3 KEMENHUB yang kini telah punah keberadaannya |
Interior K3 Ekonomi KA Gajahwong |
Bogie K5 KEMENHUB tipe TB398 |
Foto: indotetsudoufan.blogspot.com
Label
Seputar KA